Irman Juliansyah

Laki-laki, 18 tahun

Jakarta, Indonesia

Banggalah pada dirimu sendiri, Meski ada yang tak Menyukai. Kadang mereka membenci karena Mereka tak mampu menjadi seperti dirimu.
: :
Start
Nihon Go O Benkyoushimasu
Shutdown

Jumat, 26 Juli 2013

Apa Garis Tanganmu Membawa Sial?


Sejak lama manusia mencari-cari jawaban kenapa mereka hidup miskin, kenapa mereka gagal dalam bisnis dan pekerjaannya, kenapa rumah tangga mereka bisa berantakan, dan lain sebagainya. Apakah karena sudah nasib? Apakah karena garis tangan mereka jelek?


Banyak orang Jepang percaya bahwa garis tangan seseorang menentukan masa depan mereka sejak lahir. Bagi mereka yang merasa garis tangannya membawa sial, sekarang mereka bisa merubahnya. Takaaki Matsuoka, ahli bedah plastik dari Shonan Beauty Clinic di Shinjuku, mengatakan bahwa operasi plastik untuk mengubah garis tangan sedang lagi "in" di Tokyo.

Para klien meminta untuk merubah jalur garis tangannya yang dianggap sial menjadi garis yang menuju keberuntungan. Pria biasanya meminta garis tangan yang membuat nasibnya lebih baik (運命線), keuntungan yang lebih baik (金運線), dan keuangan yang lebih baik (財務線).

"Garis keuntungan untuk mendapatkan uang yang lebih banyak, sedangkan garis keuangan untuk membuat anda menabung lebih banyak. Bagus kalau anda mempunyai kedua garis tangan itu karena banyak orang bisa mendapatkan uang yang banyak tapi hilangnya juga banyak," kata sang dokter yang mau tidak mau mempelajari juga ilmu garis tangan agar bisa membuat saran ke klien-kliennya. "Digabung dengan garis nasib, ketiga garis tersebut akan membuat yang namanya garis tangan Kaisar (覇王線). Para pria mau garis tangan ini."

Bagaimana dengan para wanita? Mereka umumnya meminta garis tangan perjodohan dan pernikahan. Prosedurnya hanya memakan waktu 10-15 menit dan biayanya sekitar Rp. 10-15 Juta. Bagi orang Jepang, Rp. 10-15 Juta tidak ada artinya jika mereka memang bisa menjadi lebih beruntung dan mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang lebih tinggi.

0 komentar :